Gelar Anak Khatulistiwa merupakan kegiatan UPT. Museum Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2021 untuk memeriahkan Hari Anak Nasional pada tanggal 23 Juli 2021. Pagelaran ini menampilkan 10 Komunitas atau Sanggar Kesenian Daerah yang ada di Pontianak, Kalimantan Barat. Adapun beberapa sanggar kesenian yang terlibat antara lain:
- Sanggar Tari Andari - Tari Kreasi "Tari Main Ngan Sarong
- Sanggar Tari Gita Natia - Tari Tradisi Melayu "Jepin Langkah Bujur Serong"
- Sanggar Teater Abunawas - Dongeng Anak "Serapah Buaya"
- Sanggar Teater Retak - Puisi Anak "Keagungan Ilahi"
- Sanggar Tari Flamenggo - Lagu dan Gerak Anak "Kelinciku"
- Sanggar Tari Bougenville - Tari Multi Etnis "Tari Tiga Etnis"
- Sanggar Musik Nada Serumpun - Lagu Daerah "Niwen Wo Ai, Abutku Nang Edo, danĀ Tandak Sambas"
- Sanggar Teater Terbit 12 - Teater Anak "Dongeng Apak"
- Komunitas Warisan Sanggar Budaya - Tari Tradisional "Kondan"
- Sanggar Tari Anak Neotar Kids - Tari Dayak Kreasi "Main Karung"